Tes Elektronik Terbaru membuat Suzuki semakin Optimistis

Rifqi Ardita Widianto


Alcaniz - Suzuki melihat sebuah sinyal amat bagus dari mesin baru GSX-RR yang dipakai di MotoGP Catalunya lalu. Pabrikan Jepang itu kian optimistis saat melakukan uji terkini pada elektronik motor.

Suzuki menuntaskan dua hari uji coba privat di Aragon untuk memoles elektronik pada mesin baru mereka. Mereka juga menguji fairing baru dan mencoba sejumlah setelan mesin berbeda untuk memaksimalkan mesin tersebut.

Sebelumnya di seri Catalunya, Suzuki menunjukkan sinyal amat positif dengan menempatkan dua pebalapnya, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales, di posisi start 1-2. Pole yang didapatkan Espargaro itu merupakan yang pertama kalinya bagi Suzuki setelah 2007 silam.

Kendati pada akhirnya hanya Vinales yang finis dengan menempati posisi enam, sementara Espargaro gagal finis, Suzuki melihat seri tersebut dengan optimisme besar terhadap mesin baru mereka. Oleh karena itu, mereka bertekad meningkatkan lagi kinerjanya dari aspek elektronik.

Manajer tim Suzuki Davide Brivio mengatakan sejauh ini hasilnya cukup memuaskan dan optimistis menatap seri Assen.

"Di sini di Aragon, kami telah mendapatkan sebuah tes positif yang memberikan kami umpan balik yang penting. Setelah pengenalan spesifikasi mesin baru, kami perlu menyelesaikan elektroniknya dan meningkatkan perilaku rangka dan suspensi untuk jadi lebih kompetitif lagi," kata Brivio dikutip Crash.

"Kedua pebalap melakukan jumlah pekerjaan yang hebat selama dua hari ini dan para insinyur kami telah memberikan respons penting untuk dikerjakan. Hasil yang kami dapatkan di Barcelona, posisi pertama dan kedua di kualifikasi, lalu Vinales di urutan enam setelah balapan, adalah sebuah dorongan untuk kami semua.

"Agar kami memberikan lebih banyak upaya karena kami melihat karena hasil-hasil positif menjelang. Kami masih punya banyak hal untuk dilakukan demi mendekati tim-tim top."

"Oleh karena itu, kami perlu mengeksploitasi semua kesempatan yang kami miliki untuk menguji dan mencoba hal-hal baru. Saya rasa kami bekerja dengan baik dan kami melihat dengan positif ke balapan berikutnya di Assen," imbuhnya.

if you're looking for inspiration,the folks at +Ahmad Farizqi 



sumber:http://sport.detik.com/read/2015/06/19/073704/2946538/81/tes-elektronik-teranyar-bikin-suzuki-kian-optimistis?s99220269

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda sangat berguna buat kami.